Atap Kelas SDN Di Jember Ambruk, Siswa Belajar Di Musala Dan Perpustakaan

BErbagisemangat.com – Atap kelas 5 SDN Keting 02, Kecamatan Jombang, Jember, ambruk. Peristiwa ini mengganggu aktivitas belajar mengajar. Untuk sementara waktu, pihak sekolah mengalihkan tempat belajar siswa ke perpustakaan dan musala.

“Untuk kelas 5 menempati ruang kelas 3. Sedangkan kelas 3 menempati perpustakaan. Sementara kelas 6 menempati musala,” kata Kepala SDN Keting 02, Satram saat dikonfirmasi, Senin (16/12/2019).

Perpindahan sementara tempat belajar ini mengacu ke jumlah siswa. Ini bertujuan agar proses belajar mengajar tetap bisa berjalan efektif.

“Untuk kelas 3 menempati perpustakaan karena jumlahnya lebih sedikit, yakni 19 anak. Untuk kelas 6 ada 23 siswa, sedangkan kelas 5 ada sekitar 25,” terang Satram.

Satram juga telah mengimbau siswa agar tidak mendekati lokasi kelas yang atapnya ambruk. Hal ini demi keamanan mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

“Kami juga berharap, anak-anak tetap semangat dalam belajar,” sambung Satram.

Sementara salah seorang siswa kelas 5, Icha, mengaku masih trauma dengan peristiwa ambruknya atap kelas di sekolahnya. Bahkan dia masih merasa tidak tenang saat belajar.

“Masih merasa was-was dan tidak tenang,” katanya.

Icha berharap atap ruang kelasnya bisa segera diperbaiki. Sehingga dia dan teman-temannya bisa kembali belajar seperti semula.

“Pingin segera diperbaiki dan kuat, sehingga tidak ambruk lagi,” katanya.

Atap kelas 5 SDN Keting 02, Kecamatan Jombang, ambruk, Sabtu (14/12) pagi. Saat kejadian, siswa sedang gladi bersih upacara bendera. Penyebab ambruknya atap itu masih dalam penyelidikan polisi.

Related posts