Dramatis! Aksi Heroik Driver Ojol Menyelamatkan Wanita yang Hendak Bunuh Diri

Berbagisemangat.com – Baru-baru ini beredar video seorang wanita hendak bunuh diri dengan loncat dari atas jembatan penyeberangan (JPO). Namun aksinya itu berhasil diselamatkan oleh beberapa driver ojek online (ojol). Aksi heroik kedua ojol ini terekam kamera ponsel warganet dari pinggir jalan, kini tersebar di media sosial dan menjadi viral.

Video tersebut diunggah oleh akun bernama Yuni Rusmini di halaman Facebook-nya pada Rabu (19/12/2018). Video tesebut berdurasi cukup singkat yaitu sekitar 34 detik.

“Ada Percobaan bunuh diri yang dilakukan oleh seorang perempuan di JPO depan Pacific Mall, Tegal. Untungnya ditolongin oleh abang ojol dan warga,” tulis Yuni dalam posting-annya itu.

Aksi driver ojol via facebook.com/negi.zagita.52/

Dalam video tersebut, terlihat seorang wanita yang mengenakan baju berwarna pink hendak bunuh diri dengan bergelantungan di pinggir JPO. Kakinya berada di sisi luar, sedangkan tangannya berpegangan pada bagar pembatas. Diduga ia hendak terjun dari atas JPO untuk mengakhiri hidupnya sendiri.

Pria ojol yang mengenakan jaket hijau itu terlihat memegang tangan dan tubuh si wanita. Pria ojol kewalahan menariknya ke dalam. Untungnya tak lama kemudian, polisi dan pria berbaju hitam datang membantu menarik tubuh wanita tersebut.

Selang tak berapa lama, beberapa rekan sesama ojol lainnya datang membantu menyelamatkan wanita yang belum diketahui identitasnya itu. Setelah dibantu lebih dari 3 orang, percobaan bunuh diri wanita ini pun berhasil digagalkan.

Dari unggahan Yuni, diketahui peristiwa tersebut terjadi di JPO Pacific Mall Tegal, Kota Tegal, Jawa Tengah, sekitar pukul 13.50 WIB pada Rabu (19/12/2018).

Video tersebut kini sudah di-share ke berbagai media sosial dan kini viral di mana-mana. Tentunya tanggapan warganet memenuhi kolom komentar.

@ambya: “Ketika ojol lebih sigap dr polisi, mantul”

@ojan.abdillah: “Go – HELP”

@ravel_rav: “Setiap ada kejadian apapun di begeri ini entah itu perampokan, bunuh diri, kecelakaan.. Pasti saya melihat driver ojol.. btw semoga di berikan rezeki yang melimpah dan keselamatan buat mas ojol ..”

@syarief_j675: “Mulianya… mungkin kalau tidak ada bapa ojo ini akan lain ceritanya.”

Ojol kita memang patut dipuji atas sikap heroiknya! Ternyata jiwa sosial para ojol sangat tinggi ya, guys. Salut deh buat mereka!

Related posts