Ibu Ini Menangis Sesenggukan Usai Dapat Kabar Anaknya Meninggal, Tindakan Kru Kereta Api Bikin Terenyuh

Sebuah video yang memperlihatkan aksi para kru perjalanan kereta api menghadapi salah seorang penumpang yang menerima berita duka dalam perjalanan viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah oleh sebuah akun Tiktok, Selasa (31/8/2021) tampak seorang ibu menangis sesenggukan di kursi penumpang dekat jendela.

Dari keterangan yang di sampaikan oleh pengunggah video, ibu tersebut menangis lantaran menerima kabar duka bahwa ankanya telah meninggal dunia.

“Pagi ini ada penumpang saya, sesenggukan menangis dari masuk kereta sampai di tempat duduknya,” tulis salah satu kru kereta api dalam videonya

“Beliau juga sibuk dengan HP, nampaknya sedang menelepon seseorang. Ternyata beliau baru dapat kabar kalau putra tercintanya meninggal dunia,” lanjutnya.

Mengetahui penumpang tersebut menerima kabar bahwa sang anak meninggal dunia, beberapa kru lantas mendatanginya dan mengucapkan belasungkawa.

“Langsung aku dan kru menghampiri beliau untuk sekadar mengucapkan belasungkawa dan menawarkan untuk ke ruangan cabin crew,” lanjutnya lagi.

Untuk menenangkan ibu tersebut, para kru juga memberikan minuman hangat padanya.

“Kami juga berikan segelas cokelat hangat, semoga sedikit menenangkan,” tulisnya.

Tak hanya itu, demi memberi kenyamanan pada ibu tersebut para kru juga memindah tempat duduk penumpang yang seharusnya duduk di samping ibu itu.

“Ternyata saya cek di sistem sebelahnya beliau ada yang naik di stasiun antara. Akhirnya saya jemput bola, penumpang yang duduk di sebelahnya saya geser ke tempat duduk lain,” lanjutnya.

“Alhamdulillah penumpangnya bersedia supaya sama-sama nyaman. Tidak terganggu tangisannya dan mungkin juga ibu tersebut butuh ketenangan,” lanjutnya lagi.

Kru tersebut tak lupa mendoakan agar penumpangnya diberi kesabaran dan ketabahan atas meninggalnya sang buah hati.

“Yang sabar ya bunda, semoga husnul khotimah untuk buah hati tercintanya. Karena saya tahu bagaimana rasanya kehilangan orang tersayang. Perjalanan pun akan terasa lama perasaan hati pun pasti tak menentu,” pungkasnya.

Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka turut berduka atas meninggalnya anak dari penumpang tersebut.

Mereka juga salut atas perlakuan para kru pada penumpangnya yang sedang berduka.

“Peluk jauh untuk si ibu, semoga diberi ketabahan, untuk petugas KAI saya salut banget,” komentar salah seorang warganet.

“Kesedihan terberat seorang ibu adalah kehilangan buah hatinya, yang sabar ya bunda,” sahut warganet lain.

“Terima kasih orang baik, terima kasih KAI semoga sukses selalu ya,” komentar salah satu warganet.

“Inilah yang sampai kapanpun nggak akan bisa digantikan oleh robot atau apapun, hati nurani,” tulis seorang warganet.

@ichsan_oe

Kehilangan Buah Hati 😭😭 #Story #on #Train #KeretaApi

♬ Belum Siap Kehilangan – Stevan Pasaribu

Related posts