Viral, Aplikasi Edit Foto Jadul Menjadi Nyata Untuk Melepas Rindu Pada Orang Yang Dicintai

Bisa melepas sedikit rindu🥺

Baru-baru ini, sebuah aplikasi deepfake bernama MyHeritage tengah naik daun di media sosial Twitter. Aplikasi tersebut sebenarnya punya konsep yang sederhana, di mana mereka bisa menghasilkan gerak pada foto orang-orang jadul yang diunggah pengguna.

Menariknya, MyHeritage pada awalnya merupakan platform pengecek keturunan keluarga. Layanan utama mereka sebelumnya adalah pengujian DNA untuk melacak asal-usul leluhur pengguna.
Namun, mengutip Kumparan, sejak akhir Februari 2021 lalu, mereka memperkenalkan fitur baru dalam platform-nya yang disebut “Deep Nostalgia.”

Teknologi bertenaga kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) ini akan memproses foto orang jadul dan membuat orang di dalamnya bergerak.
“Beberapa orang menyukai fitur Deep Nostalgia dan menganggapnya ajaib, sementara yang lain menganggapnya menyeramkan dan tidak menyukainya.

Memang, hasilnya bisa jadi kontroversial dan sulit untuk tetap acuh tak acuh pada teknologi ini,” kata perusahaan dalam halaman situs web resminya.

Related posts