Bikin Ngakak! Pria di Demak Ini DM Jokowi Minta Lowongan Pekerjaan

Dampak adanya covid-19 selain krisis kesehatan juga krisis ekonomi. Tak sedikit perusahaan yang melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) sepihak karena pendapatan perusahaan menurun. Bahkan banyak juga perusahaan yang gulung tikar akibat krisis ekonomi tersebut.

Pandemi covid-19 yang sudah setahun lebih belum berakhir ini, membuat masyarakat resah tentang sulitnya mencari lowongan pekerjaan. Hal itu dirasakan salah satu warga Kabupaten Demak, Jawa Tengah yang sampai Direct Message (DM) ke akun instagram Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hal itu diketahui dari tangkapan layar yang diunggah akun instagram @infokejadiandemak. Dalam keterangan unggahan itu, terlihat salah satu warga Kabupaten Demak meminta informasi lowongan pekerjaan kepada Jokowi melalui DM di instagram. Pasalnya ia sudah kesal menjadi pengangguran.

“Kie lur DMnya salah satu warga Demak @rouf_palevi ke pak @jokowi. Koe pernah DM Pak Presiden RI lurr?,” kata akun itu dalam keterangan tertulisnya.

Adapun mengenai isi DM yang dikirimkan yakni “Assalamu’alaikum sugeng enjing pak. Mbok kulo padoske info lowker pak kesel niki nganggur trs”.

Meski tak diketahui pasti alamat lengkap warga Kabupaten Demak itu. Namun unggahan yang telah disukai lebih dari 2.000 itu dibanjiri oleh warganet. Tak sedikit dari warganet yang menertawakan, lantaran diyakini DM tersebut tidak akan direspon oleh Jokowi.

Meski begitu, ada juga salah satu warganet yang memberikan dukungan kepada warga Demak yang mengirim pesan ke Presiden tersebut.

Related posts