Potret Fahri Hamzah, Fadli Zon, dan Adian Napitupulu saat Masih Jadi Aktivis Mahasiswa

Berbagisemangat.com – Belum lama ini aksi demo mahasiswa di gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menyita perhatian publik.

Tokoh-tokoh mahasiswa sempat muncul, mulai dari Manik Marganamahendra selaku Ketua BEM UI, Muhammad Atiatul Muqtadir Ketua BEM UGM, Dinno Ardiansyah Ketua BEM Trisakti, dan Royyan A Dzakiy Presiden Keluarga Mahasiswa ITB.

Mereka adalah aktivis mahasiswa yang muncul saat aksi demo menolak RKUHP dan RUU KPK.

Baru-baru ini beredar foto lawas para tokoh politik.

Mereka yang dulunya mahasiswa, juga menjadi aktivis dan pernah melakukan aksi demo.

Siapa saja mereka?

1. Fahri Hamzah

Nama Fahri Hamzah mulai dikenal publik sejak reformasi bergulir awal 1998.

Laki-laki kelahiran Utan, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat tanggal 10 Nopember 1971 ini merupakan pendiri sekaligus ketua umum pertama organisasi Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI).

2. Fadli Zon

Fadli Zon (Kolase TribunStyle)

Fadli Zon lahir di Jakarta, 1 Juni 1971 adalah putera pertama dari tiga bersaudara dari pasangan Zon Harjo dan Ellyda Yatim.

Kedua orangtuanya berasal dari Minangkabau, Payangkumbuh, Sumatera Barat.

Fadli Zon memulai kariernya sejak di bangku kuliah dengan bekerja di dunia kewartawanan dan penulis lepas di media.

Begitu banyaknya pengalaman yang ia miliki di dunia jurnalistik, membuat pengetahuannya tidak perlu diragukan lagi.

Kini Fadli Zon menjabat sebagai anggota DPR sekaligus sebagai Wakil Ketua DPR RI 2014-2019.

3. Adian Napitupulu

Adian Napitupulu (Kolase Foto via Kaskus.co.id/Gesuri )

Adian Yunus Yusak Napitupulu atau biasa dikenal dengan Adian Napitupulu adalah seorang anggota DPR dari PDI Perjuangan.

Sebelum menjadi politisi, Adian lebih dulu dikenal sebagai seorang aktivis politik dan pergerakan mahasiswa dengan sebutan parlemen jalanan yang digagasnya.

Related posts